
GenPI.co - Dokter Program Pendidikan Dokter Spesialis (PPDS) Fakultas Kedokteran (FK) Universitas Padjadjaran (Unpad) bernama Priguna Anugerah Pratama (31) akhirnya ditangkap Polda Jabar atas dugaan kekerasan seksual terhadap anggota keluarga pasien di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.
Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirkrimum) Polda Jabar, Kombes Pol Surawan, mengatakan pelaku PAP merupakan peserta residen PPDS FK Unpad.
“Iya kita tangani kasusnya, sudah ditahan tanggal 23 Maret tersangkanya,” kata Surawan, Rabu (9/4).
BACA JUGA: Kasus Kematian Mahasiswi PPDS Undip Aulia Risma, 3 Tersangka Dicekal
Surawan mengungkapkan peristiwa ini dugaan pemerkosaan terhadap keluarga pasien ini terjadi di Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung pada pertengahan Maret 2025.
“Pelakunya satu orang, umur 31 tahun, merupakan spesialis anastesi,” papar dia.
BACA JUGA: Polisi Tetapkan 3 Tersangka Kasus di PPDS Undip, DPR RI: Kampus Lain Harus Berbenah
Sementara itu, Unpad sudah mengeluarkan Priguna Anugerah Pratama PAP dari PPDS FK di Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung.
Rektor Unpad Prof Arief S. Kartasasmita menjelaskan pemutusan studi pelaku kekerasan seksual ini sebagai bentuk ketegasan institusi dalam menanggapi dugaan pelanggaran hukum dan norma yang dilakukan peserta PPDS tersebut.
BACA JUGA: Kasus Pemerasan dan Perundungan, Ketua Prodi PPDS Anestesi Undip Belum Ditahan
“Tentu Unpad dalam hal ini sangat prihatin terhadap kasus ini. Secara umum Unpad tidak akan menoleransi segala bentuk pelanggaran hukum maupun pelanggaran norma yang berlaku,” tutur Arief.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News