
GenPI.co - Pemerintah resmi membuka pendaftaran program Kartu Indonesia Pintar (KIP) Kuliah 2025 mulai Selasa (4/2).
Program ini bertujuan memberikan bantuan biaya pendidikan kepada lulusan SMA, SMK, MA, atau sederajat yang memiliki kemampuan akademik baik, namun terkendala ekonomi untuk melanjutkan pendidikan tinggi.
Tahun ini pemerintah mengalokasikan anggaran hingga Rp14,69 triliun untuk mendukung program KIP Kuliah.
BACA JUGA: KIP Kuliah Dewa Penolong Masyarakat Kurang Mampu, Pendaftar Memelesat
Adapun jumlah penerima manfaat KIP kuliah meningkat dibandingkan tahun sebelumnya, yakni sebanyak 1.040.192 mahasiswa.
Pendaftaran program KIP ini dibuka pada 3 Februari hingga 31 Oktober 2025.
BACA JUGA: PDNS Kena Serangan Siber, Kemendikbudristek Jamin Data Mahasiswa KIP Aman
Hal ini menyesuaikan dengan jadwal penerimaan mahasiswa baru yang dilakukan melalui beberapa jalur seleksi.
Jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) akan diumumkan pada 18 Maret 2025.
BACA JUGA: Buruan Daftar KIP Kuliah, Caranya Sangat Mudah
Sedangkan jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) hasilnya diumumkan 28 Mei 2025.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News