
GenPI.co - Dermaplaning sering kali menimbulkan efek samping ringan seperti kemerahan, kulit kesemutan, dan sedikit pembengkakan.
Dilansir Health, efek samping itu umum terjadi dan biasanya hilang dalam sehari.
Efek samping yang lebih parah meliputi memar, rasa terbakar, dan sensitivitas terhadap sinar matahari.
BACA JUGA: 3 Manfaat Konsumsi Jahe dan Kunyit Setiap Hari, Tubuh Nggak Gampang Lemas
Dermaplanning membuat kulit sensitif terhadap sinar matahari.
Melindungi kulit dari sinar matahari setelah perawatan sangat penting untuk menghindari timbulnya kerusakan dan bercak-bercak hitam.
BACA JUGA: 3 Manfaat Minum Kopi Tanpa Kafein, Bantu Cegah Penyakit Serius
Dermaplaning biasanya aman jika dilakukan oleh dokter kulit atau ahli estetika yang berpengalaman dan berlisensi.
Namun, perawatan ini memiliki risiko, terutama jika kamu tidak berkonsultasi dengan dokter profesional.
BACA JUGA: Cobalah Berjalan Kaki Setiap Hari, Rutinitas Sederhana dengan Manfaat Luar Biasa
Meskipun dermaplaning ampuh mengurangi munculnya bintik hitam, tindakan ini juga bisa menyebabkan hiperpigmentasi pasca-inflamasi yang memperburuk melasma.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News