Waktu Tunggu Jemaah Haji Akan Disetarakan, Didukung Penuh Fraksi Golkar

3 hours ago 2
Waktu Tunggu Jemaah Haji Akan Disetarakan, Didukung Penuh Fraksi Golkar - GenPI.co
Legislator Fraksi Golkar Aprozi Alam mendukung penuh usulan penyetaraan masa tunggu jemaah haji Indonesia sekitar 26-27 tahun. (Foto: ANTARA/HO-DPR)

GenPI.co - Anggota Komisi VIII DPR RI Aprozi Alam mendukung penuh usulan Kementerian Haji dan Umrah soal penyetaraan masa tunggu jemaah haji Indonesia sekitar 26-27 tahun.

Aprozi mengatakan kebijakan tersebut tentu menjadi momentum perbaikan sistem yang selama ini dianggap timpang.

“Kebijakan ini akan menjawab keresahan jemaah di daerah dengan antrean panjang yang haknya tidak setara dengan daerah lain,” katanya dikutip dari Antara, Kamis (2/10).

BACA JUGA:  Golkar Minta Program Makan Bergizi Gratis Diperbaiki, Bukan Dihentikan

Politikus Partai Golkar itu menilai wacana tersebut sesuai dengan semangat keadilan dan pemerataan yang diamanatkan dalam undang-undang.

Namun, dirinya menekankan supaya penerapan kebijakannya bisa dengan penuh tantangan. Karena berpotensi menghadirkan kejutan bagi jutaan calon jemaah.

BACA JUGA:  Politikus Golkar Jawab Isu BBM Langka, Stok Nasional Disebut Aman

“Ini bisa berpotensi menghadirkan ‘kejutan’ dan ketidakadilan substantif untuk jutaan calon jemaah yang sudah lama antre dengan ekspektasi sistem lama,” ujarnya.

Menurut dia, calon jemaah di daerah dengan masa tunggu 10-15 tahun bisa merasa kecewa dan tidak adil atas adanya kebijakan itu.

BACA JUGA:  Idrus Marham Sebut Kursi Menpora Bukan Jatah-jatahan, Tapi Bersyukur Jika dari Golkar

“Jadi pemerintah harus menyiapkan skenario komunikasi publik yang sangat baik untuk menjalankan kebijakan ini,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |