Tersingkir dari All England 2025, Jonatan Christie Salahkan Lapangan

12 hours ago 4
Tersingkir dari All England 2025, Jonatan Christie Salahkan Lapangan - GenPI.co
Tunggal putra bulu tangkis Indonesia Jonatan Christie menyalahkan kondisi lapangan setelah tersingkir dari All England 2025. (Foto: PBSI)

GenPI.co - Tunggal putra bulu tangkis Indonesia Jonatan Christie menyalahkan kondisi lapangan setelah tersingkir dari All England 2025.

"Bukan permainan yang baik. Saya kesulitan mengontrol laju shuttlecock, kondisi lapangan juga cukup berangin. Berbeda dengan pertandingan kemarin," ucap Jonatan Christie dikutip dari PBSI, Jumat (14/3).

Jonatan Christie tersingkir dari All England 2025 pada babak 16 besar setelah dibungkam Lakhsya Sen di Utilita Arena, Birmingham, Kamis (13/3) malam WIB.

BACA JUGA:  Jonatan Soroti Pentingnya Promosi Pemain Junior di Tunggal Putra Indonesia

Jagoan dari India itu mengalahkan Jonatan Christie lewat dua game saja dengan skor 13-21 dan 10-21.

Bahkan, pria yang akrab disapa Jojo itu kalah dalam tempo yang cukup cepat untuk sektor tunggal putra, yakni 36 menit.

BACA JUGA:  Gregoria dan Jonatan Terhenti di Semifinal, Indonesia Tanpa Gelar di India Open 2025

"Saya mencoba yang terbaik, tetapi tidak bisa. Hasil yang harus diterima," imbuh Jojo.

Pada beberapa turnamen terakhir, sosok Lakhsya Sen memang menjadi mimpi buruk untuk Jojo.

BACA JUGA:  Jonatan Christie Tersingkir di Malaysia Open 2025, Akui Lawan Lebih Siap Secara Strategi

Sebelumnya, Lakshya Sen juga menjadi atlet yang menghentikan laju Jojo pada fase Grup L Olimpiade Paris 2024.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |