Seusai Libur Panjang, Persija Siap Tancap Gas di Liga 1

2 weeks ago 21
Seusai Libur Panjang, Persija Siap Tancap Gas di Liga 1 - GenPI.co
Persija Jakarta kembali berlatih setelah sempat libur selama 13 hari karena jeda Liga 1. (Foto: ligaindonesiabaru.com)

GenPI.co - Persija Jakarta kembali berlatih setelah sempat libur selama 13 hari karena jeda Liga 1.

Persija sempat meniadakan latihan reguler pada 10-23 Maret 2025.

Mereka kembali berlatih perdana di lapangan latihan Jakarta International Stadium (JIS), Senin (24/3/2025) malam.

BACA JUGA:  Lawan Mantan Klub, Gustavo Almeida Fokus Bantu Persija Raih Kemenangan

Pelatih Persija Carlos Pena memulai sesi latihan dengan menu yang ringan. 

Namun demikian, dia langsung menargetkan laga tunda pekan ke-27 versus Madura United di Stadion Gelora Bangkalan, Minggu (6/4). 

BACA JUGA:  Stadion Patriot Tergenang Banjir, Duel Persija vs PSIS Dipindah ke Indomilk Arena Tangerang

Meskipun begitu, tak hanya kebugaran fisik yang terjaga, secara psikologi para pemain lebih segar setelah memaksimalkan libur bersama keluarga.

Para pemain bertekad mengembalikan performa apik yang sempat ternoda dalam beberapa laga terakhir.

BACA JUGA:  Stadion Patriot Kebanjiran, Laga Persija vs PSIS Harus Ditunda

“Saat kami melewati kesulitan dan memutuskan untuk tidak menyerah, itulah kekuatan. Sampai akhir kami harus terus berjuang,” kata Carlos Eduardo, kiper Persija, dikutip ligaindonesiabaru.com, Selasa (25/3).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |