
GenPI.co - Laura Meizani Mawardi alias Lolly menyampaikan ucapan tulus kepada ibunya, artis cantik Nikita Mirzani, yang merayakan ulang tahun ke-39.
Selain itu, Lolly juga seolah membuat “pengakuan dosa” atas perbuatan yang sudah dilakukannya.
"Hai, Mimi. Ini Lolly. Maafkan Lolly kalau Lolly banyak salah," ungkap Lolly di Instagram, Senin (17/3).
BACA JUGA: Razman Nasution: Lolly Aborsi, Itu Pidana
Mantan pacar TikToker Vadel Badjideh itu juga berjanji akan memperbaiki tindakannya.
“Di sini Lolly mau jadi anak yang lebih baik lagi untuk Mimi. I love you,” tambah Lolly.
BACA JUGA: Nikita Mirzani Ditahan, Farhat Abbas: Dia Sangat Sombong
Lolly tidak sekadar memberikan ucapan selamat kepada Nikita Mirzani yang sedang berulang tahun.
Dia juga menjenguk Nikita Mirzani yang saat ini sedang ditahan di Polda Metro Jaya.
BACA JUGA: Ditahan, Nikita Mirzani Pengin Dijenguk Juragan 99
Lolly dikabarkan datang bersama adik-adiknya untuk memberi kejutan kepada Nikita Mirzani.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News