
GenPI.co - Pembalap Marc Marquez mengaku gugup menjelang debutnya bersama Ducati di GP Thailand di Sirkuit Internasional Buriram akhir pekan ini.
GP Thailand ini akan menjadi penampilan perdananya bersama Ducati di MotoGP 2025.
"Saya sedikit lebih gugup dari biasanya karena Grand Prix pertama musim ini selalu istimewa," kata Marquez, dikutip Jumat (28/2).
BACA JUGA: Tatap MotoGP Thailand 2025, Marc Marquez Gugup
Pembalap asal Spanyol ini sudah menjalani 18 musim bersaing dalam kejuaraan dunia MotoGP.
Meskipun begitu, pembalap berusia 32 tahun ini mengaku tetap gugup menatap musim baru.
BACA JUGA: Francesco Bagnaia Buka-bukaan soal 1 Tim dengan Marc Marquez
Di musim ini Marquez berseragam tim pabrikan Ducati setelah sebelumnya berlabuh ke Gresini Racing.
Meski gugup jelang seri pembuka, Marquez punya modal bagus dengan tampil tercepat dalam sesi tes pramusim MotoGP.
BACA JUGA: Marcus Rashford Jadi Pahlawan Baru Aston Villa, Kata Eks Liverpool
Akan tetapi, Marquez tak lepas dari bayang-bayang catatan negatifnya di awal musim.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News