Tips Mencegah Dehidrasi saat Puasa, Sehingga Bisa Tetap Produktif

22 hours ago 6
Tips Mencegah Dehidrasi saat Puasa, Sehingga Bisa Tetap Produktif - GenPI.co
Master of Anti Aging and Aesthetic Medicine dokter Nadia Alaydrus membagikan tips mencegah dehidrasi saat puasa Ramadan, sehingga bisa tetap produktif. (Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co)

GenPI.co - Master of Anti Aging and Aesthetic Medicine dokter Nadia Alaydrus membagikan tips mencegah dehidrasi saat puasa Ramadan, sehingga bisa tetap produktif.

Nadia mengatakan ketika seseorang mengalami dehidrasi saat tubuh kekurangan cairang, maka akan membuat kesulitan konsentrasi.

Kemudian ketika dehidrasi berlanjut, maka reaksi imunitas menurun. Kemudian terlihat kuku ibu jari jika ditekan akan berwarna putih dan butuh waktu lama untuk normal.

BACA JUGA:  Puasa dan Sepak Bola Jalan Terus, Pemain PSM Makassar Tetap Fokus di Lapangan

“Orang tidak mampu berbuat apa-apa kalau sudah berat. Butuh segera mendapat penanganan medis,” katanya dikutip dari Antara, Minggu (2/3).

Dia menyampaikan ada sejumlah cara mencegah dehidrasi saat puasa, sehingga bisa tetap produktif.

BACA JUGA:  Tips Beribadah Puasa dengan Aman Bagi Ibu Menyusui

Tips pertama yakni dengan mencukupi minum air putih minimal 6-12 gelas sehari. Waktu meminumnya bisa diatur sesuai kebutuhan saat buka puasa sampai sahur.

Kemudian menghindari minuman berkafein dan manis. Sebab minuman ini bersifat diuretic, yakni meningkatkan produksi urine, sehingga bisa mempercepat dehidrasi.

BACA JUGA:  KAI Commuter: Penumpang Boleh Makan dan Minum Saat Berbuka Puasa di KRL

Ketiga yakni dengan mengonsumsi buah dan sayur yang kandungan airnya melimpah. Misal saja semangka, timun, dan jeruk.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |