Panduan Batasan Asupan Gula yang Aman untuk Anak yang Berpuasa

9 hours ago 5
Panduan Batasan Asupan Gula yang Aman untuk Anak yang Berpuasa - GenPI.co
Ahli gizi lulusan dari UNHAS Dr Lucy Widasari membagikan panduan batasan asupan gula yang aman untuk anak yang berpuasa. (Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co)

GenPI.co - Ahli gizi lulusan dari Universitas Hasanuddin (UNHAS) Dr Lucy Widasari membagikan panduan batasan asupan gula yang aman untuk anak yang berpuasa.

Dia mengatakan asupan gula yang untuk anak saat berbuka puasa yakni 10 sampai 15 gram atau 2,5 hingga 4 sendok teh.

Asupan gula tersebut sudah bisa dicukupi dari 1 sampai 2 butir kurma, buah segar, atau air hangat yang diberikan madu.

BACA JUGA:  Hati Paula Verhoeven Hancur, Anak-Anaknya Takut Bertemu

“Hindari pemberian minuman manis berlebihan,semisal sirup atau teh manis pekat,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (12/3).

Selanjutnya pada saat sahur, batasan asupan gula yang aman untuk anak yakni 5 sampai 10 gram atau 1-2,5 sendok teh.

BACA JUGA:  Anak-Anak Takut, Paula Verhoeven Ingin Menyerah

Jumlah itu bisa dipenuhi dengan buah segar atau sedikit pemanis alami seperti madu. Orang tua juga sebaiknya tidak memberi makanan manis berlebihan agar anak tidak cepat lapar.

Dia menjelaskan ketika menjalani puasa, kader gula darah cenderung menurun setelah beberapa jam tidak makan.

BACA JUGA:  Aura Kasih Sebut Anaknya Tidak Pernah Menanyakan Eryck Amaral

Kemudian saat berbuka mengonsumsi makanan atau minuman manis bisa meningkatkan kadar glukosa dengan cepat. Namun kenaikannya hanya sementara.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |