Makan 2 Buah Kiwi Setiap Hari Dapat Meningkatkan Asupan Vitamin C, Menurut Studi

21 hours ago 5
Makan 2 Buah Kiwi Setiap Hari Dapat Meningkatkan Asupan Vitamin C, Menurut Studi - GenPI.co
Konsumsi kiwi dapat membantu menghilangkan ketergantungan akan suplementasi vitamin C, menurut sebuah studi. (elements envato/By Artem_ka2)

GenPI.co - Konsumsi kiwi dapat membantu menghilangkan ketergantungan akan suplementasi vitamin C, menurut sebuah studi.

Dilansir Health, penelitian yang diterbitkan di Foods menemukan bahwa mengonsumsi dua buah kiwi setiap hari selama enam minggu meningkatkan asupan asam askorbat (atau vitamin C) hingga 150 mg per hari.

Kiwi diketahui dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh.

"Memiliki sistem kekebalan tubuh yang kuat adalah kunci selama musim dingin dan flu untuk membantu melindungi diri dari virus," kata dokter keluarga Laura Purdy, MD, MBA.

Meski penelitian ini berskala kecil, hanya melibatkan 24 pria sehat berusia antara 25 dan 60 tahun tanpa riwayat diabetes tipe 1 atau 2 atau intoleransi glukosa, bisa dikatakan hasilnya menjanjikan.

Tidak hanya kadar vitamin C para peserta meningkat, tetapi asupan serat juga meningkat, serta biomarker inflamasi dan metabolik tidak terkena dampak negatif.

Itu berarti buah kiwi aman dikonsumsi setiap hari tanpa menimbulkan reaksi buruk terhadap metabolisme tubuh, kecuali jika kamu alergi terhadap buah ini.

Purdy menjelaskan alergi terhadap buah kiwi bukanlah hal yang jarang terjadi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |