
GenPI.co - Federico Chiesa berpotensi tidak mendapatkan medali jika Liverpool juara Liga Primer Inggris 2024/25.
Dilansir dari Give Me Sport, Sabtu (1/3), Federico Chiesa tidak akan mendapatkan medali jika Liverpool juara karena regulasi Liga Primer Inggris.
Regulasi Liga Primer Inggris tertulis bahwa setiap pemain yang klubnya juara berhak mendapatkan medali jika telah tampil minimal lima kali.
BACA JUGA: Tepis Rumor Hengkang, Federico Chiesa Ingin Bertahan Lama di Liverpool
Data dari transfermarkt mencatat, Federico Chiesa baru tampil sebanyak tiga kali untuk Liverpool hingga pekan ke-28 Liga Primer Inggris 2024/25.
Jika pada akhir musim Liga Primer Inggris 2024/25 Liverpool juara dan jumlah penampilan Chiesa tidak bertambah, maka pemain asal Italia itu tidak akan mendapatkan medali.
BACA JUGA: Luciano Spalletti Minta Federico Chiesa Pulang ke Italia
Selain Chiesa, beberapa pemain Liverpool yang berpotensi mengalami hal serupa ialah Tyler Morton, Trey Nyoni, dan James McConnell.
Ketiga pemain akademi Liverpool itu sudah diorbitkan ke tim utama dengan tampil pada ajang Piala FA dan Carabao Cup.
BACA JUGA: Bantu Liverpool Menang di Anfield, Federico Chiesa Torehkan Rekor Pribadi
Kiper Vitezslav Jaros sempat tampil untuk Liverpool saat Alisson Becker dan Caoimhin Kelleher cedera.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News