Jelang Lawan Persija Jakarta, Septian David: PSIS Semarang Akan Terus Berjuang

1 month ago 26
 PSIS Semarang Akan Terus Berjuang - GenPI.co
Kapten PSIS Semarang Septian David Maulana menyatakan memastikan tim akan terus berjuang untuk menjauhi zona degradasi. (Foto: Liga Indonesia Baru)

GenPI.co - Kapten PSIS Semarang Septian David Maulana menyatakan memastikan tim akan terus berjuang untuk menjauhi zona degradasi di sisa laga kompetisi Liga 1 musim ini.

Pemain yang berposisi di gelandang serang tersebut mengaku cukup bersyukur dengan hal imbang 2-2 saat melawan tuan rumah Arema FC pada Senin (24/2) lalu.

Menurut dia, tambahan satu poin itu cukup berarti bagi PSIS Semarang yang sedang berjuang menjauh dari zona degradasi.

BACA JUGA:  PSIS Semarang Pincang! 3 Pemain Pilar Absen saat Tantang Arema FC

“Poin itu sangat penting bagi kami. Situasi yang berat. Tapi kami akan terus berjuang menjauhi zona degradasi,” katanya dikutip dari JPNN Jateng, Minggu (2/3).

Septian David diketahui telah tampil dalam 21 pertandingan bersama PSIS Semarang musim ini di Liga 1. Musim dia mencatatkan tiga gol dan tiga assist dalam 1.509 menit bermain.

BACA JUGA:  Jelang Duel Kontra PSIS Semarang, Arema FC Kehilangan Kiper Andalan Lucas Frigeri

Tim berjuluk Mahesa Jenar ini masih belum aman di klasemen sementara Liga 1. Sebab hanya terpaut dua poin dari Madura United di zona merah.

PSIS Semarang berada di peringkat 14 dengan 23 poin dari 24 pertandingan yang telah dijalaninya.

BACA JUGA:  Cobaan Berat! PSIS Semarang Ditinggal Kiper Adi Satryo yang Absen Sebulan Akibat Cedera

Selanjutnya, Mahesa Jenar akan berhadapan dengan Persija Jakarta di Jakarta Interntional Stadium (JIS) pada Selasa (4/3) mendatang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |