
GenPI.co - Pasangan ganda campuran Indonesia Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emanuelle Widjaja keluar sebagai runner up di German Open 2025 di partai final yang berlangsung di Westernergie Sporthalle, Mulheim An Der Ruhr, Jerman, pada Minggu (⅔).
Raihan ini dijadikan sebagai batu loncatan Rehan/Gloria untuk meraih prestasi lebih tinggi di turnamen berikutnya.
"Terlepas hasilnya, saya tetap bersyukur bisa kembali bermain di final, bisa naik podium lagi. Cukup senang dengan pencapaian ini tapi saya belum puas. Ini baru awal dan kami harus terus mengejar kemenangan," kata Rehan, dikutip Senin (3/3).
BACA JUGA: Menang Dramatis dalam Perang Saudara di Thailand Masters 2025, Rehan/Gloria Amankan Tiket 16 Besar
Rehan/Gloria menjadi satu-satunya wakil Indonesia yang berhasil lolos final.
Sayang, mereka gagal membawa pulang gelar juara setelah kalah dari dari Alexandra Boje (Denmark)/Robin Rabeling (Belanda) dua gim langsung 17-21, 12-21.
BACA JUGA: Pelatnas PBSI Jalan Terus, Kemenpora Pastikan Tak Terdampak Efisiensi Anggaran
Di gim pertama Rehan/Gloria sempat tertinggal, tapi berhasil menyamakan kedudukan 8-8 di gim pertama.
Akan tetapi, mereka kesulitan mempertahankan momentum dan kehilangan gim pembuka.
BACA JUGA: PBSI Siapkan 15 Atlet untuk All England 2025, Target Juara!
Di gim kedua tekanan dari lawan semakin intens. Serangan lawan membikin pasangan Indonesia sulit mengembangkan permainan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News