
GenPI.co - Pelatih Persebaya Surabaya Paul Munster mengaku sudah menyiapkan strategi untuk meredam Persib Bandung saat kedua tim berjumpa di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya, Sabtu (1/3) malam.
Munster mengaku sudah mengantongi kekuatan dan titik lemah Persib Bandung yang berstatus sebagai pemuncak klasemen Liga 1.
"Saya tahu betul (kekuatan) Persib, saya kenal semua pemainnya. Kami tahu kelebihannya, kami tahu kelemahannya," ungkap Munster, dikutip ligaindonesiabaru.com, Sabtu.
BACA JUGA: Profil Bejo Sugiantoro, Legenda Persebaya yang Meninggal Dunia karena Serangan Jantung
Munster menegaskan Ernando dan kolega siap memberikan yang terbaik meski tidak bisa menurunkan kekuatan penuh dalam laga kandang ini.
Tuan rumah Bajul Ijo terancam tak bisa menurunkan Kadek Raditya dan Malik Risaldi karena dibekap cedera.
BACA JUGA: Sepak Bola Indonesia Berduka, Legenda Persebaya Surabaya Bejo Sugiantoro Meninggal
Selain itu, gelandang Gilson Costa juga belum tentu bisa dimainkan karena menjalani sanksi akibat bertingkah laku buruk dalam pertandingan kontra Persis Solo pada Jumat (7/2).
Munster akan memaksimalkan semua kekuatan yang dimiliki Persebaya Surabaya.
BACA JUGA: Misi Dewa United Kalahkan Persebaya dan Rebut Lagi Posisi Kedua
"Anda tahu kualitasnya, mereka punya banyak pemain bagus. Kami sadar akan hal itu, (tapi) kami juga tim bagus. Dan kami sudah siap. Jadi ini akan menjadi pertandingan yang seru besok malam," tegas pelatih asal Irlandia Utara itu.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News