GenPI.co - Grup band D’masiv menyuguhkan penampilan yang spesial pada festival musik Synchronize Fest 2025 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta Pusat, Jumat (3/10).
Rian D’masiv dan kawan-kawan memanjakan para penonton yang datang dengan membawakan lagu baru.
Selain itu, D’masiv juga berkolaborasi dengan musisi muda ketika tampil pada Synchronize Fest 2025.
BACA JUGA: Penonton Synchronize Fest 2025 Bisa Naik Transjakarta Gratis
D’masiv berkolaborasi bersama musisi Ario Kurosuke membawakan lagu kolaborasi berjudul Bahagia Sejak Pertama yang dirilis pada 20 Mei 2025.
“Hari ini kami mau bawain lagu baru. Kebetulan di lagu ini kami dibantu sama seorang musisi muda berbakat. Lagunya keren-keren dan kami juga ngefans sama karyanya,” tutur Rian.
BACA JUGA: Synchronize Fest 2025: Elvy Sukaesih Tidak Sabar Manjakan Pencinta Musik
Penampilan D’masiv pada Synchronize Fest 2025 juga mengobati kerinduan para penggemarnya.
Sebab, Rian D’masiv dan kawan-kawan sempat absen selama dua tahun dari festival musik itu.
BACA JUGA: Panitia Pastikan Sponsor Synchronize Fest 2025 Tidak Bermasalah
“Akhirnya kami manggung lagi di Synchronize,” ujar Rian.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


















































