Sultan HB X Soal Viral Mobilnya Tanpa Pengawalan, Disebut Hal Biasa

3 weeks ago 36
Sultan HB X Soal Viral Mobilnya Tanpa Pengawalan, Disebut Hal Biasa - GenPI.co
Gubernur DIY Sri Sultan HB X merespons video viral mobilnya disalip rombongan kendaraan dengan pengawalan polisi. (Foto: ANTARA/Luqman Hakim)

GenPI.co - Gubernur Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Sri Sultan Hamengku Buwono X merespons video viral mobilnya disalip rombongan kendaraan dengan pengawalan polisi.

Sultan HB X mengatakan viralnya video di media sosial terkait kendaraannya yang tanpa pengawalan, tidak perlu dibesar-besarkan.

“Kenapa dipermasalahkan? Nggak perlu. Pakai pengawalan maupun tidak, biasa saja,” katanya dikutip dari Antara, Selasa (14/10).

BACA JUGA:  Cara Bijak Hadapi Godaan Belanja, Jangan Sampai Produk Viral Bikin Kantong Jebol

Raja Keraton Yogyakarta itu mengungkapkan sudah terbiasa tidak memakai fasilitas pengawalan kendaraan.

“Memang saya terbiasa tidak ada pengawalan, kalau tidak acara resmi. Saya juga bisa nyupiri (nyetir) sendiri,” tuturnya.

BACA JUGA:  Viral Aksi Saling Cium Mahasiswa, Himpunan Mahasiswa Pertanian Unsri Dibekukan

Sultan menyampaikan tidak ada alasan khusus di balik kebiasaannya tanpa memakai fasilitas pengawalan tersebut.

“Ya tidak perlu saja. Kecuali kalau memang acara resmi saja,” ujarnya.

BACA JUGA:  Viral Lempar Mikrofon saat Pelantikan, Kakanwil Kemenag NTB Zamroni Azis Minta Maaf

Dia mengatakan pemakaian kendaraan pribadi dalam kegiatan sehari-hari juga bukan sesuatu yang perlu menjadi persoalan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |