
GenPI.co - Sebanyak 40 pemateri disiapkan untuk kegiatan retret atau pembekalan kepala daerah di Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, mulai 21 - 28 Februari 2025.
Hal ini disampaikan Wakil Menteri Dalam Negeri (Wamendagri) Bima Arya Sugiarto.
“Iya, ada,” kata Bima, dikutip Selasa (18/2).
BACA JUGA: Prabowo Efisiensi Anggaran, Pengamat: Retret Kepala Daerah Harusnya Dibatalkan
Bima memaparkan semula Kemendagri berencana menghadirkan seluruh menteri Kabinet Merah Putih (KMP) sebanyak 48 orang untuk menjadi pemateri.
Namun demikian, Kemendagri mempertimbangkan waktu pelaksanaan retret yang padat.
BACA JUGA: Retret Kepala Daerah di Akmil Magelang Dibiayai APBN lewat DIPA Kemendagri
Maka dari itu, pihaknya menghadirkan pemateri dari Lembaga Ketahanan Nasional (Lemhannas) untuk membicarakan wawasan nusantara dan ketahanan nasional.
Di sisi lain, tidak semua menteri KMP bisa menjadi pembicara.
BACA JUGA: Ini Agenda Retret Kepala Daerah di Akmil, Wamendagri: Samakan Persepsi & Perkuat Wawasan Kebangsaan
Alhasil, Kemendagri mengatur menteri yang dibutuhkan untuk memberikan arahan atau penjelasan tentang program prioritas nasional dalam retret kepala daerah ini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News