Morpheus8 Brust Jadi Inovasi Perawatan Wajah dan Tubuh Warga Indonesia

4 hours ago 7
Morpheus8 Brust Jadi Inovasi Perawatan Wajah dan Tubuh Warga Indonesia - GenPI.co
PT Regenesis Indonesia meluncurkan Morpheus8 Brust sebagai inovasi perawatan wajah dan tubuh berbasis teknologi estetika terkini. (foto: dok Morpheus8 Brust)

GenPI.co - PT Regenesis Indonesia meluncurkan Morpheus8 Brust sebagai inovasi perawatan wajah dan tubuh berbasis teknologi estetika terkini.

Presiden Direktur PT Regenesis Indonesia Emmy Noviawati mengatakan Morpheus8 Brust merupakan pengembangan dari teknologi Morpheus8 yang dirancang khusus menangani kondisi kulit yang lebih rumit, terutama pada area tubuh.

"Morpheus8 Brust dilengkapi teknologi burst mode yang memungkinkan pelepasan energi radiofrekuensi pada kedalaman kulit secara presisi," ucap Emmy, Rabu (28/1).

BACA JUGA:  Mahalnya Perawatan Kulit Kim Kardashian, Mulai dari Masker hingga Terapi Mewah

Emmy mengaku teknologi Morpheus8 Brust memberikan hasil yang lebih optimal, waktu perawatan yang lebih singkat, serta tingkat kenyamanan yang lebih baik.

PT Regenesis Indonesia bekerja sama dengan InMode saat meluncurkan Morpheus8 Brust di Pondok Indah Golf, Jakarta.

BACA JUGA:  Tahun Baru 2026, Kylian Mbappe Masuk Ruang Perawatan

Peluncuran Morpheus8 Brust turut disaksikan dokter dan praktisi estetika terkemuka di Indonesia.

Selain itu, Cosmetic Physician asal Malaysia Jonathan Loo juga ikut menyaksikan peluncuran Morpheus8 Brust.

BACA JUGA:  Tips Anti-Penuaan yang Sehat, Bukan Sekadar Perawatan

Jonathan mengungkapkan Morpheus8 Brust mampu menjawab berbagai permasalahan kulit yang sebelumnya sulit ditangani secara maksimal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |