GenPI.co - Mencoba menjalin hubungan dari aplikasi kencan harus ekstra hati-hati, karena bisa saja pasangan menyembunyikan karakter aslinya yang red flag (tanda merah).
Dilansir Times of India, berikut adalah beberapa red flag yang perlu kamu perhatikan ketika memasuki hubungan baru.
1. Terobsesi dengan Mantan
Memantau mantan di media sosial bisa dianggap normal, namun terobsesi dengan mantan jelas bukan hal yang sehat.
BACA JUGA: Tamara Tyasmara Heran Yudha Arfandi Ajukan Banding Hukuman
Jika pasangan terus-menerus membicarakan mantan, segeralah bayar tagihan dan pergi. Jangan berpikir bahwa itu hanya fase.
Terobsesi dengan mantan adalah tanda merah yang jelas dalam hubungan dan bisa menjadi penghalang besar untuk kelangsungan hubungan yang sehat.
2. Terburu-buru
BACA JUGA: Tamara Tyasmara Kecewa Yudha Arfandi Divonis 20 Tahun Penjara
Memulai hubungan baru sudah cukup memberikan tekanan. Jika pasangan memaksa untuk berkomitmen atau melangkah lebih jauh terlalu cepat, harus dipertimbangkan dengan sangat serius.
Jika pasangan mulai membicarakan masa depan bersama atau memberikan petunjuk tentang pindah bersama dalam beberapa minggu atau bulan, mundurlah sejenak dan pikirkan baik-baik apa yang kamu inginkan.
BACA JUGA: Rahasia Hubungan Asmara Langgeng, Berikut 3 Cara Kritik Pasangan dengan Halus
Hubungan yang sehat membutuhkan waktu untuk berkembang, dan langkah terburu-buru bisa menandakan ketidaksiapan atau ketidakmatangan emosional.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News