![Juventus Dihajar Napoli, Thiago Motta Kecewa dan Ungkap Penyebabnya - GenPI.co Juventus Dihajar Napoli, Thiago Motta Kecewa dan Ungkap Penyebabnya - GenPI.co](https://images.genpi.co/resize/640x360-100/uploads/arsip/normal/2024/05/19/kursi-kosong-di-sektor-kepelatihan-juventus-membua-dgtc.webp)
GenPI.co - Pelatih Juventus Thiago Motta mengungkapkan kekecewaannya setelah dihajar oleh Napoli.
"Saya kecewa sekali dengan kekalahan ini. Kami bermain dengan sangat bagus di babak pertama. Kami benar-benar membuat tim yang berada di puncak klasemen kesulitan," ucap Thiago Motta dikutip dari Football Italia, Minggu (26/1).
Salah satu penyebab Juventus menelan kekalahan dari Napoli karena permainan di babak kedua yang menurun.
BACA JUGA: Jelang Napoli vs Juventus, Antonio Conte: Tim Tak Terkalahkan Itu Tidak Ada
"Namun, apa yang kami lakukan di babak pertama tidak mampu kami ulangi di babak kedua. Itulah penyebab kami gagal menang di pertandingan ini," beber Motta.
Juventus bertandang ke markas Napoli pada pekan ke-22 Serie A Italia 2024/25, Minggu (26/1) dini hari WIB.
BACA JUGA: Lepas Renato Veiga ke Juventus, Chelsea Incar Douglas Luiz
Bertanding di Stadion Diego Armando Maradona, Naples, Juventus sempat unggul lebih dulu pada menit ke-43 lewat gol pemain barunya, Kolo Muani Randal.
Napoli baru bisa menyamakan kedudukan pada menit ke-57 lewat gol yang dicetak oleh Anguissa.
BACA JUGA: AC Milan Dihajar Juventus, Sergio Conceicao Bongkar Kelemahan Timnya
Romelu Lukaku keluar sebagai pembawa kemenangan untuk Napoli lewat gol tendangan penalti yang dia cetak pada menit ke-69.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News