GenPI.co - Pengacara Razman Arif Nasution mendatangi Komnas HAM untuk menindaklanjuti dugaan pelanggaran HAM terhadap anak artis cantik Nikita Mirzani, Laura Meizani Mawardi alias Lolly.
Razman Nasution mengaku sudah berkonsultasi dengan beberapa pihak, termasuk pejabat negara, sebelum mendatangi Komnas HAM, Selasa (21/1).
"Menurut mereka, ini juga termasuk bagian dari pelanggaran HAM yang dialami Saudari Laura Meizani Mawardi," ujar Razman Nasution.
BACA JUGA: Polres Metro Jakarta Selatan Klaim Sudah Serahkan Lolly ke Nikita Mirzani
Razman Arif Nasution menduga Lolly mengalami kekerasan verbal dan nonverbal.
“Komnas HAM juga berwenang memeriksa," ucap Razman Nasution.
BACA JUGA: Hotman Paris Kaget Razman Nasution Ingin Adopsi Lolly Anak Nikita Mirzani
Razman Nasution mengatakan dirinya tidak bertujuan mencampuri urusan orang lain.
“Saya dalam rangka tidak terkecuali anak orang lain,” ujar Razman Nasution.
BACA JUGA: Nikita Mirzani: Saya Sudah Berjuang, Lolly Tega Melawan Saya
Razman Arif Nasution merasa harus memberikan uluran tangan kepada Laura Meizani Mawardi alias Lolly.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News