AC Milan Lakukan Perombakan Strategi di Bawah Kepemimpinan Baru

5 hours ago 3
AC Milan Lakukan Perombakan Strategi di Bawah Kepemimpinan Baru - GenPI.co
AC Milan dikabarkan tengah bersiap melakukan perubahan besar pada struktur kepemimpinan tim. (Foto: X/@acmilan)

GenPI.co - AC Milan dikabarkan tengah bersiap melakukan perubahan besar pada struktur kepemimpinan tim.

Dilansir dari Football Italia, Rabu (21/5), Igli Tare dikabarkan akan menjabat sebagai direktur olahraga baru AC Milan.

Kehadiran Tare membawa dampak signifikan terhadap rencana perekrutan pelatih di AC Milan.

BACA JUGA:  AC Milan Terpuruk, Rafael Leao Merapat ke Atletico Madrid

Maurizio Sarri yang semula menjadi kandidat utama, kini tersingkir dari daftar pelatih AC Milan.

Nama Vincenzo Italiano justru muncul sebagai prioritas yang akan melatih Tijjani Reijnders dan kawan-kawan.

BACA JUGA:  Rugi Rp 1,4 Triliun karena Gagal ke Liga Champions, AC Milan Jual Tijjani Reijnders

Perubahan itu tidak lepas dari sejarah konflik antara Tare dan Sarri saat bekerja sama di Lazio.

AC Milan tampaknya ingin menghindari potensi konflik yang bisa mengganggu stabilitas tim.

BACA JUGA:  AC Milan Gagal Main di Kompetisi Eropa Musim Depan Setelah Dibantai AS Roma

Vincenzo Italiano yang saat ini melatih Bologna, berhasil membawa timnya meraih gelar Coppa Italia 2024/25.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |