
GenPI.co - Jadwal semifinal Piala Dunia Antarklub 2025 telah ditentukan, yang mana laga Paris Saint-Germain (PSG) vs Real Madrid paling dinanti.
Real Madrid menjadi klub terakhir yang lolos ke babak semifinal seusai memenangi laga perempat final melawan Borussia Dortmund, Minggu (6/7) dini hari WIB.
Klub berjuluk Los Blancos itu memastikan tiket ke semifinal setelah mengalahkan Borussia Dortmund dengan skor tipis 3-2 di MetLife Stadium.
BACA JUGA: Piala Dunia Antarklub 2025: PSG vs Bayern Munchen Dipimpin Wasit Bermasalah
Tiga gol Real Madrid dicetak Gonzalo Garcia (10'), Fran Garcia (20'), dan Kylian Mbappe (90+4').
Adapun dua gol Borussia Dortmund dicetak Maximilian Beier (90+3') dan Serhou Guirassy (90+8').
BACA JUGA: Estevao Jadi Sorotan Jelang Palmeiras vs Chelsea di Piala Dunia Antarklub 2025
Sebelum laga Real Madrid vs Borussia Dortmund, PSG lebih dulu melangkah ke empat besar seusai menumbangkan Bayern Munchen 2-0 di Mercedes-Benz Stadium, Atlanta, Sabtu (5/7) malam WIB.
PSG akan berhadapan dengan Real Madrid di MetLife Stadium, Kamis (10/7) pukul 02:00 WIB.
BACA JUGA: Piala Dunia Antarklub 2025 Dikritik Habis-habisan, Courtois: Anda Salah Besar
Laga dua klub raksasa itu diprediksi berlangsung sengit, mengingat komposisi pemain bintang yang dimiliki keduanya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News