GenPI.co - Ketua Umum PSI Kaesang Pangerep menyapa Agus Lamakarate yang merupakan eks politisi Partai NasDem yang kini menjabat sebagai Ketua DPW Partai Solidaritas Indonesia Sulteng.
Sapaan itu disampaikan saat dirinya membuka Rakorwil DPW PSI Sulawesi Tengah di Palu pada Rabu (19/11) kemarin.
Kaesang saat memberikan sambutan menyapa sejumlah jajaran DPP PSI yang hadir, di antaranya Ketua Harian Ahmad Ali dan Bendahara Umum Fentuy Noverita.
BACA JUGA: Heboh Kaesang Pangarep ke Pasar di Palu, Diteriaki Hidup Jokowi
Dia kemudian menyapa salah satu pendiri PSI yang kini sebagai sekretaris dewan pakar yakni Muhammad Surya.
Kemudian menyapa Ketua DPW PSI Sulawesi Tengah Agus Lamakarate menggunakan sapaan “kakak” tidak memakai kata “bro” yang biasa dipakai untuk menyapa kadernya.
BACA JUGA: Jadi Anak Buah Kaesang Pangarep, Putra Gubernur Sumbar Diharap Tambah Kursi DPRD
“Yang saya hormati Ketua DPW Sulawesi Tengah Kakak Agus (Lamakarate). Kenapa kakak? Karena dari partai sebelah soalnya,” katanya dikutip dari JPNN, Kamis (20/11).
Agus Lamakarate diketahui sebelumnya Ketua NasDem Kabupaten Sigi, Sulawesi Tengah. Selain dari partai, sejumlah tokoh Sulteng juga diketahui bergabung dengan PSI.
BACA JUGA: Ketua PSI Bestari Barus Belum Tahu Siapa Bapak J, Bakal Dijelaskan Kaesang
Salah satu tokoh penting daerah yakni eks Ketua Katolik Demokrat sekaligus anggota PDID, Agus Mangkona.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


















































