Taeyeon Girls Generation Perpanjang Kontrak, Agensi Sebut Artis Kesayangan

13 hours ago 9
Taeyeon Girls Generation Perpanjang Kontrak, Agensi Sebut Artis Kesayangan - GenPI.co
Kerja sama anggota girl band Girls Generation Taeyeon dan agensi SM Entertainment terus berlanjut. Foto: Pamela Sakina/Antara

GenPI.co - Kerja sama anggota girl band Girls Generation Taeyeon dan agensi SM Entertainment terus berlanjut.

Taeyeon Girls Generation resmi memperpanjang kontrak dengan salah satu agensi terbesar di Korea Selatan itu.

Laman Soompi, Jumat (9/1), mengabarkan Taeyeon Girls Generation menandatangani kontrak berdurasi 19 tahun.

BACA JUGA:  Review Film Caper: Hubungan Naik Turun Amanda Manopo dan Fajar Sadboy

SM Entertainment pun merasa sangat lega setelah Taeyeon Girls Generation bersedia memperpanjang kontrak.

Menurut SM Entertainment, kerja sama yang selama ini terjalin dengan Taeyeon Girls Generation berjalan baik.

BACA JUGA:  Oasis Buka Isi Soundtrack Film James Bond, Liam Gallagher Jamin Lagu Terbaik

"Kami sangat senang bisa melanjutkan kerja sama sekali lagi dengan artis kesayangan kami, Taeyeon, berdasarkan kepercayaan dan ikatan yang telah kami bangun selama bertahun-tahun,” kata SM Entertainment.

SM Entertainment juga menegaskan akan memberikan dukungan maksimal kepada Taeyeon Girls Generation.

BACA JUGA:  Lepaskan Karakter, Michael B Jordan Terapi setelah Bintangi Film Black Panther

“Kami akan terus mendukung Taeyeon dalam berbagai cara agar dia bisa bersinar lebih terang sebagai artis global," imbuh SM Entertainment.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |