GenPI.co - Pelatih Chelsea Liam Rosenior memberikan pembelaan kepada kiper Robert Sanchez yang menjadi biang kerok kekalahan timnya dari Arsenal.
"Ini bukan kesalahan Sanchez, melainkan tim. Saya memintanya melakukan hal-hal yang belum pernah dia lakukan sebelumnya. Jika pemain saya melakukan kesalahan saat menjalankan instruksi saya, maka itu sepenuhnya tanggung jawab saya," ujar Rosenior dikutip dari BBC, Kamis (15/1).
Chelsea menjamu Arsenal pada leg pertama Piala Liga Inggris 2025/26 di Stamford Bridge Stadium, Kamis (15/1) dini hari WIB.
BACA JUGA: Pecat Enzo Maresca, Chelsea Incar Liam Rosenior sebagai Penggantinya
Pada laga tersebut, Arsenal membuka keunggulan lewat gol Ben White pada menit ketujuh.
Arsenal kembali mencetak gol kedua seusai Robert Sanchez melakukan blunder karena gagal mengantisipasi umpan sederhana dari Ben White.
BACA JUGA: Kronologi Enzo Maresca Dipecat Chelsea: Masalah Internal hingga Melampaui Batas
Bola yang tampak mudah justru lepas dari tangkapan kiper asal Spanyol itu dan dimanfaatkan Viktor Gyokeres untuk mencetak gol kedua Arsenal pada menit ke-49.
Chelsea sempat memperkecil ketertinggalan melalui gol tendangan jarak jauh Alejandro Garnacho pada menit ke-57.
BACA JUGA: Arsenal Gagal Kalahkan 10 Pemain Chelsea, Arteta Kecewa
Namun, Chelsea kembali tertinggal setelah Martin Zubimendi mencetak gol ketiga untuk Arsenal pada menit ke-71.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News







































