GenPI.co - Anggota boy band BTS Jungkook mengalami kejadian tidak menyenangkan karena rumahnya dimasuki wanita asal Jepang.
Wanita itu diduga sudah berulang kali menekan tombol digital di pintu rumah Jungkook BTS.
Kepolisian Yongsan yang mendapatkan laporan pun langsung bergerak cepat dengan melakukan interogasi.
BACA JUGA: Agensi Bantah BTS Gelar 65 Konser 2026, Album Baru Masih Tanda Tanya
Laman Korea Joongang Daily, Rabu (19/11), menyebut polisi terus mencari fakta-fakta terkait kejadian yang menimpa Jungkook BTS.
Kejadian yang menimpa Jungkook BTS kali ini sebenarnya bukanlah yang pertama kali.
BACA JUGA: BTS Comeback, Industri Korea Selatan Bisa Dapat Rp 16 Triliun
Sebelumnya, rumahnya juga sempat dimasuki wanita asal Korea Selatan pada Agustus 2025.
Selain itu, ada juga wanita asal China yang berusaha memasuki rumah Jungkook BTS pada September 2025.
BACA JUGA: Sangat Mulia, RM BTS Rayakan Ultah dengan Donasi Rp 2,3 Miliar
Di sisi lain, Jungkook BTS sudah mengeluarkan peringatan keras terkait berbagai kejadian yang dialaminya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

















































