PSM Makassar Langsung Siapkan Tim Lawan Persis Solo Seusai Libas PSBS Biak

4 hours ago 7
PSM Makassar Langsung Siapkan Tim Lawan Persis Solo Seusai Libas PSBS Biak - GenPI.co
Pelatih PSM Makassar Tomas Trucha meminta tim untuk langsung fokus laga lawan Persis Solo seusai menang telak saat menjamu PSBS Biak. (Foto: Ileague)

GenPI.co - Pelatih Kepala PSM Makassar Tomas Trucha meminta tim untuk langsung fokus laga lawan Persis Solo seusai menang telah saat menjamu PSBS Biak.

PSM Makassar pada laga sebelumnya di kompetisi Super League menang telak 5-0 melawan PSBS Biak di Stadion BJ Habibie, Parepare, Jumat (21/11).

Tomas mengatakan kemenangan tersebut merupakan hasil kerja keras selama masa persiapan tim.

BACA JUGA:  PSBS Biak Motivasi Tinggi Curi 3 Poin di Kandang PSM Makassar

“Hasil kerja keras kami di latihan, akhirnya terbayar dengan kemenangan ini,” katanya dikutip dari laman Ileague,” Senin (24/11).

Pelatih asal Republik Ceko tersebut kemenangan besar itu dipersembahkan untuk kado ulang tahun tim, meski sudah terlewatkan.

BACA JUGA:  PSM Makassar Tak Mau Bersantai, Juku Eja Geber Latihan Hadapi PSBS Biak

“Harusnya kemenangan ini kami peroleh saat laga landing PSM ulang tahun. Jadi kemenangan ini kami persembahkan sebagai kado,” ujrnya.

Tomas mengucapkan selamat kepada semua yang ada di tim dan meminta untuk segera konsentrasi di pertandingan berikutnya.

BACA JUGA:  Bomber Madura United Balotelli Termotivasi Bobol Gawang PSM Makassar

“Selamat untuk semua yang ada di dalam tim. kami akan konsentrasi untuk pertandingan selanjutnya,” ucapnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |