GenPI.co - PSIM Yogyakarta mulai melakukan persiapan menghadapi Persebaya Surabaya, pada laga perdana putaran kedua, kompetisi Super League musim ini.
Laga PSIM Yogyakarta menjamu Persebaya Surabaya dijadwalkan pada Minggu (25/1), di Stadion Sultan Agung, Bantul.
Manajer PSIM Yogyakarta Razzi Taruna mengatakan tim pelatih hanya memberik waktu libur dua hari, yakni 13 dan 14 Januari, seusai laga terakhir putaran pertama.
BACA JUGA: PSIM Yogyakarta Bertekad Hajar Madura United di Pamekasan
Skuad Laskar Mataram dijadwalkan menggelar latihan intensif mulai Kamis (15/1), untuk menyiapkan laga perdana putaran keduia.
“Tim mulai latihan lagi, supaya bisa bermain maksimal untuk putaran dua kompetisi,” katanya dikutip dari situs resmi tim, Kamis (15/1).
BACA JUGA: Lini Depan PSIM Yogyakarta Harus Dipoles, Meski Menang Lawan Semen Padang
Razzi Taruna mengaku bersyukur atas pencapaian tim pada putaran pertama, yakni mengantongi 30 poin dan bertengger di peringkat 6 klasemen.
Dia memastikan evaluasi tetap dilakukan, supaya performa tim asuhan Van Gastel bisa lebih maksimal di putaran dua.
BACA JUGA: PSIM Yogyakarta Geber Latihan, Demi Hajar Semen Padang di Sultan Agung
Razzi juga mengingatkan kepada tim, terkait tantangan fisik pada putaran dua. Sebab, intensitas pertandingan akan sangat tinggi.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

















































