Proliga 2026: Bandung BJB Tandamata Tekuk Jakarta Pertamina Enduro, Risco Sempat Ragu

8 hours ago 10
 Bandung BJB Tandamata Tekuk Jakarta Pertamina Enduro, Risco Sempat Ragu - GenPI.co
Pelatih Bandung BJB Tandamata Risco Herlambang sempat ragu anak asuhnya bisa mengalahkan Jakarta Pertamina Enduro. (foto: PBVSI)

GenPI.co - Pelatih Bandung BJB Tandamata Risco Herlambang sempat ragu anak asuhnya bisa mengalahkan Jakarta Pertamina Enduro.

"Saya sempat ragu karena beberapa pemain tidak dalam kondisi fit. Namun, mereka memaksakan diri dan tampil luar biasa," ujar Risco dikutip dari PBVSI, Jumat (23/1).

Sementara itu, pelatih Jakarta Pertamina Enduro Bullent Karslioglu menilai timnya tidak bermain konsisten.

BACA JUGA:  Jadi Tuan Rumah Proliga 2026, Bandung BJB Tandamata Pasang Target Maksimal

"Kami harus lebih konsisten, terutama saat servis dan blok. Kekalahan ini sudah kami lupakan, fokus kami sekarang ialah pertandingan berikutnya," kata Bullent.

Bandung BJB Tandamata melawan Jakarta Pertamina Enduro pada laga pembuka seri ketiga putaran pertama Proliga 2026, Kamis (22/1).

BACA JUGA:  Daftar Top Skor Proliga 2026 Putra Pekan Kedua: Agil Angga dan Rama Fazza Bersinar

Bertanding di GOR Sabilulungan Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, BJB Tandamata menang dramatis dengan skor 3-2 (16-25, 25-22, 22-25, 25-18, 15-8).

Sejak set pertama, kedua tim langsung menampilkan permainan intens.

BACA JUGA:  Proliga 2026: Ketenangan Jadi Kunci JEP Mobile Bungkam Bandung bjb Tandamata

Bandung BJB Tandamata menurunkan skuad terbaik dengan mengandalkan Calista Maya, Shintia Alivia, Tiara Sanger, serta dua pemain asing Sonaly Cidrao dan Anastasia Guerra.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |