Persis Solo Rekrut Kiper dan Bek Asal Serbia, Demi Bertahan di Super League

4 hours ago 6
Persis Solo Rekrut Kiper dan Bek Asal Serbia, Demi Bertahan di Super League - GenPI.co
Persis Solo memperkuat lini pertahanan dengan mendatangkan kiper dan bek asing, menjelang putaran kedua kompetisi Super League. (Foto: Ileague)

GenPI.co - Persis Solo memperkuat lini pertahanan dengan mendatangkan kiper dan bek asing, menjelang putaran kedua kompetisi Super League.

Tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini, mendatangkan kiper Vukasin Vranes dan bek Dusan Mijic. Keduanya merupakan pemain asal Serbia.

Vranes menyebut Persis Solo merupakan salah satu klub terbesar di Indonesia. Dia pun tak sabar untuk menghadapi tantangan bersama.

BACA JUGA:  Ingin Keluar dari Zona Degradasi, Persis Solo Bakal Aktif di Bursa Transfer

“Persis Solo memiliki penggemar yang hebat. Saya pikir, kami akan mencapai target untuk tetap selamat di kompetisi sampai akhir musim,” katanya dikutip dari Ileague, Senin (19/1).

Dia memastikan akan memberi penampilan terbaik, untuk membantu Persis Solo keluar dari zona degradasi.

BACA JUGA:  Duel Tim Papan Bawah, Persis Solo Pede Jegal Semen Padang

Sementara itu, bek tengah Dusan Mijic mengaku antusias bergabung dengan tim asuhan Milomir Seslija alias Milo ini.

Eks pemain PFK Qizilqum di liga kasta tertinggi Uzbekistan itu menyampaikan sangat terkesan melihat Persis Solo

BACA JUGA:  Marcos Reina Minta Persik Kediri Minimalkan Kesalahan saat Lawan Persis Solo

“Ini merupakan klub yang besar dan terorganisir. Saya merasa terhormat menjadi bagian di tim dengan pendukung luar biasa,” tuturnya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |