Pemain Timnas Indonesia Kumpul di Sydney Akhir Pekan Ini

1 day ago 4
Pemain Timnas Indonesia Kumpul di Sydney Akhir Pekan Ini - GenPI.co
Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert (kiri) dan Penasihat Teknis Timnas Indonesia Jordi Cruyff (kanan) berpose. (Foto: ANTARA FOTO/Fauzan)

GenPI.co - Para pemain Timnas Indonesia akan langsung berkumpul di Sydney pada Minggu (16/3), menjelang laga melawan Australia dalam lanjutan putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.

Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert mengatakan para pemain akan berkumpul di Australia.

"Di Sydney (para pemain akan berkumpul). Para pemain lokal juga akan bergabung," kata Kluivert, Rabu (12/3).

BACA JUGA:  Tunggu Restu FIFA, Joey Pelupessy, Dean James, & Emil Audero Selangkah Lagi Perkuat Timnas Indonesia

Kluivert mengaku mereka akan langsung berjumpa di Sydney pada 16 Maret 2025.

"Ya tanggal 16 Maret akan berkumpul," imbuh Kluivert.

BACA JUGA:  Emil Audero dkk Resmi Jadi WNI, Timnas Indonesia Makin Kuat

Seperti diketahui, pelatih asal Belanda ini memanggil 27 pemain untuk dua laga kualifikasi Piala Dunia 2026 melawan Australia dan Bahrain.

Dari puluhan pemain ini, 9 di antaranya adalah pemain dari Liga 1 Indonesia.

BACA JUGA:  Erick Thohir Blak-blakan soal Skuad Timnas Indonesia Pilihan Patrick Kluivert: Merata

Selain itu, ada 2 nama baru di Timnas Indonesia era Kluivert ini, yakni Septian Bagaskara dari Dewa United dan Ole Romeny dari Oxford United.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |