Lepaskan Karakter, Michael B Jordan Terapi setelah Bintangi Film Black Panther

1 day ago 10
Lepaskan Karakter, Michael B Jordan Terapi setelah Bintangi Film Black Panther - GenPI.co
Aktor Michael B Jordan mengaku harus menjalani terapi setelah menjadi bintang film Black Panther. Foto: X/MikeBJordanFans

GenPI.co - Aktor Michael B Jordan mengaku harus menjalani terapi setelah menjadi bintang film Black Panther.

Michael B Jordan mengatakan tokoh Erik Killmonger yang diperankannya sangat melekat pada dirinya. 

Dia mengaku mengalami kesulitan yang cukup besar ketika berusaha melepaskan sosok Erik.

BACA JUGA:  Ramaikan Lebaran 2026, Film Senin Harga Naik Penuh Drama Keluarga

Sebab, Michael B Jordan sudah mendalami peran tersebut sebelum syuting film Black Panther dimulai.

Michael B Jordan pun harus menenangkan diri. Dia memutuskan pergi ke ahli terapi.

BACA JUGA:  Tunggu Anak di Rumah Sakit, Sutradara Dapatkan Banyak Ide Film Agak Laen: Menyala Pantiku!

“Pada titik itu, saya masih belajar bahwa saya memang perlu melepaskan diri dari sebuah karakter,” kata Michael B Jordan sebagaimana dilansir laman Variety, Minggu (4/1).

Michael B Jordan mengatakan akting sering menjadi proses yang harus dijalani secara individu.

BACA JUGA:  Film Na Willa Tayang Lebaran 2026, Bawa Penonton ke Era 1960-an

Menurut Michael B Jordan, artis harus menjalani audisi hingga latihan dengan rangkaian persiapan panjang.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |