GenPI.co - Ketua Komisi II DPR RI Muhammad Rifqinizamy Karsayuda menyinggung Wapres Gibran Rakabuming Raka yang ingin kerja di Ibu Kota Nusantara (IKN) mulai 2026.
Hal tersebut disampaikannya saat rapat kerja di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta pada Selasa (25/11).
Raker tersebut juga diikuti oleh Wamendagri Bima Arya Sugiarto dan Kepala Otorita IKN Basuki Hadimuljono.
BACA JUGA: Gibran Rakabuming Raka Tampil di KTT G20, Kapasitasnya Disinggung
Rifqi awalnya mengatakan mengenai pentingnya pemanfaatan infrastruktur yang sudah terbangun di IKN yang berada di Kalimantan Timur itu.
“IKN harus segera diberi keputusan soal pemindahan ASN. Tidak hanya memindahkan orang. namun memindahkan fungsi,” katanya dikutip dari JPNN, Rabu (26/11).
BACA JUGA: Publik Disebut Tak Ingin Duet Gibran dan Prabowo Subianto Terulang di Pilpres 2029
Politikus Partai NasDem itu kemudian mengaku pernah mendengar Gibran akan kerja di IKN. Wamen yang ada di Kabinet Merah Putih pun bisa mengikutinya.
“Saya dengar wakil presiden ingin tahun 2026 mulai kerja di IKN. Karena itu, sebagian wakil menteri seharusnya juga ikut,” ujarnya.
BACA JUGA: Gibran Janji Pemerintah Bantu Alat Robotik di SMAN 69 Kepulauan Seribu
Menurut dia, para anak buah akan mengikuti jejak bosnya ketika berpindah tempat, seperti teori lebah.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


















































