Ingin Bangun Tim yang Solid, Persija Aktif di Bursa Transfer Paruh Musim

12 hours ago 8
Ingin Bangun Tim yang Solid, Persija Aktif di Bursa Transfer Paruh Musim - GenPI.co
Persija Jakarta akan bergerak aktif pada bursa transfer paruh musim guna memperkuat skuad menghadapi putaran kedua Super League 2025/26. (foto: x/@Persija_Jkt)

GenPI.co - Persija Jakarta akan bergerak aktif pada bursa transfer paruh musim guna memperkuat skuad menghadapi putaran kedua Super League 2025/26.

Klub berjuluk Macan Kemayoran tersebut menargetkan komposisi tim yang lebih solid dan kompetitif demi menjaga konsistensi performa.

Media Officer Persija Jakarta Kukuh Wahyudi mengatakan manajemen telah menyiapkan langkah strategis menyambut dibukanya bursa transfer paruh musim.

BACA JUGA:  Marc Klok: Persib Bandung vs Persija Jakarta Bernilai 6 Poin

Sejumlah evaluasi terhadap skuad telah dilakukan, termasuk terkait pemain yang dilepas maupun dipinjamkan.

"Intinya, Persija akan melangkah ke putaran kedua dengan kondisi yang lebih kuat dan solid. Selain itu, kami ingin memberikan ruang kepada pemain yang ingin berkembang, baik melalui peminjaman, bermain di EPA, maupun tetap bertahan di tim senior," ujar Kukuh dikutip dari Antara, Jumat (9/1).

BACA JUGA:  Marc Klok dan Eliano Reijnders Kembali, Persib Bandung Siap Hancurkan Persija

Kukuh menambahkan bahwa pergerakan Persija di bursa transfer masih akan terus berjalan seiring dengan dibukanya bursa transfer Januari 2026.

Manajemen Persija dipastikan aktif memantau dan menyiapkan rekrutan baru sesuai kebutuhan tim.

BACA JUGA:  3.000 Personel Gabungan Bakal Kepung Laga Persib vs Persija

"Bursa transfer akan dibuka Sabtu (10/1). Persija pasti akan bergerak di periode ini. Terkait detailnya, mari tunggu pembaruan dari manajemen. Namun, pastinya akan ada pemain baru," imbuh Kukuh.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |