GenPI.co - Persis Solo menjadikan laga melawan Semen Padang, sebagai momen untuk bangkit dari rentetan kekalahan.
Tim berjuluk Laskar Sambernyawa ini dijadwalkan melawan Semen Padang dalam lanjutan kompetisi Super League di Stadion H. Agus Salim, Padang, Minggu (11/1).
Pelatih Kepala Persis Solo Milomir Sesliha mengatakan sangat penting untuk mendapatkan kemenangan pada laga tersebut.
BACA JUGA: Marcos Reina Minta Persik Kediri Minimalkan Kesalahan saat Lawan Persis Solo
Dia mengungkapkan posisi dua tim yang sama-sama berada di papan bawah klasemen sementara Super League, menjadi kesempatan bagi Persis mendapat momentum positif.
“Laga ini menjadi peluang penting bagi kami. Kami hanya terpaut tiga poin. Ini bisa menjadi pemicu pemain untuk bangkit,” katanya dikutip dari laman tim, Jumat (9/1).
BACA JUGA: Persik Kediri vs Persis Solo, Sho Yamamoto dan Fuad Sule Dipastikan Absen
Pelatih yang akrab disapa Milo itu mengaku sudah memberikan program latihan penguatan otot dan taktik, menjelang laga melawan Semen Padang.
“Kami harus membuat reaksi dan pergerakan yang baik. Kami tak boleh memberi terlalu banyak ruang bagi musuh,” ujarnya.
BACA JUGA: Milomir Seslija Percaya Persis Solo Mampu Lepas Zona Degradasi
Milo meminta anak-anak asuhannya melupakan hasil buruk pertandingan yang sudah dijalani, dan menjadikannya sebagai pelajaran.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


















































