Atasi Polusi di Jakarta, Ridwan Kamil: Kami Target Tanam 3 Juta Pohon

5 days ago 5
 Kami Target Tanam 3 Juta Pohon - GenPI.co
Ridwan Kamil mengungkapkan sejumlah strateginya untuk mengatasi masalah polusi jika dirinya menang di Pilkada Jakarta. (Foto: Ryana Aryadita/JPNN.com)

GenPI.co - Cagub DKI Ridwan Kamil mengungkapkan sejumlah strateginya untuk mengatasi masalah polusi jika dirinya menang di Pilkada Jakarta 2024.

Ridwan Kamil mengatakan ada sebanyak 12 langkah atau kebijakan yang akan diambilnya. Pertama yakni membereskan tata ruang dengan menghadirkan live work play 1 zona.

“Kami ingin hadirkan budaya baru, bagaimana tetap produktif tapi minim mobilitas. Saya ingin perbanyak zona perkantoran di banyak lokasi,” katanya dikutip dari JPPN.com, Sabtu (16/11).

BACA JUGA:  Adopsi Anak, Raffi Ahmad Terinspirasi Ridwan Kamil

Kedua yakni penataan transportasi atau memperluas transportasi publik berupa TransJakarta sampai daerah aglomerasi, seperti Bogor, Bekasi, dan Tangerang.

Hal itu diperlukan karena menurut data menyebut ada sekitar 2 juta warga yang mobilitas di Jakarta untuk mencari nafkah.

BACA JUGA:  Ridwan Kamil Temui Jokowi di Solo, Ini yang Dibahas

Ketiga yakni kebijakan kendaraan listrik, dan keempat melakukan penataan waktu kerja, termasuk menghadirkan kebijakan bekerja dari rumah.

Selanjutnya kelima adalah menegakkan kebijakan mengenai uji emisi. Lalu, memperbanyak kegiatan penamanam pohon.

BACA JUGA:  Prabowo Subianto Bertemu Ridwan Kamil, Istana: Kedekatan Pribadi

“Dalam lima tahun, kami target bisa menanam 3 juta pohon. Harapannya, bisa mengurangi suhu Jakarta sampai 2 derajat,” tutur politikus dari Partai Golkar ini.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |