
GenPI.co - Mantan anggota Coboy Junior Teuku Ryzki buka suara setelah temannya, Aldy Maldini, melakukan penipuan terhadap penggemar.
Teuku Ryzki tidak menyangka Aldy Maldini menjadi pelaku kasus penipuan terhadap fan.
"Hidup memang lucu. Kemarin korban, sekarang keluarga sendiri jadi pelaku,” ujar Teuku di Instagram beberapa waktu lalu.
BACA JUGA: Aldy Maldini Ngaku Khilaf saat Tipu Penggemar, Janji Selesaikan Kasusnya
Teuku Ryzki berharap Aldy Maldini mempunyai tanggung jawab untuk menyelesaikan masalahnya.
“Pokoknya lu enggak boleh menghilang, Dy. Kelarin semua masalahnya," ungkap Teuku Ryzki.
BACA JUGA: Tipu Penggemar Bermodus Makan Malam, Aldy Maldini Dirujak Netizen
Teuku Ryzki juga merasa heran karena dirinya tidak dimintai pinjaman uang oleh Aldy Maldini.
"Lagian kenapa enggak pinjam ke gue saja, sih?” ujar Teuku.
BACA JUGA: Anak Irish Bella Tidak Mau Jauh dari Haldy Sabri
Pria yang karib disapa Kiky itu mengaku mempunyai uang sebesar yang diinginkan Aldy Maldini.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News