Sempat Bikin Timnas Indonesia U-17 Keteteran, Afganistan Dipuji Nova Arianto

1 week ago 14
Sempat Bikin Timnas Indonesia U-17 Keteteran, Afganistan Dipuji Nova Arianto - GenPI.co
Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto memuji Afganistan yang mampu membuat anak asuhnya keteteran. (Foto: AFC)

GenPI.co - Pelatih Timnas Indonesia U-17 Nova Arianto memuji Afganistan yang mampu membuat anak asuhnya keteteran.

"Afganistan sudah tidak punya peluang jadi mereka tampil lepas dan bermain baik," ucap Nova Arianto lewat rekaman audio yang diberikan PSSI, Jumat (11/4).

Timnas Indonesia U-17 melawan Afganistan pada laga terakhir Grup C Piala Asia U-17 2025, Jumat (11/4) dini hari WIB,

BACA JUGA:  Timnas Indonesia U-17 Main di Piala Dunia, Belanda dan Spanyol Cuma Jadi Penonton

Bertanding di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Timnas Indonesia U-17 sempat mengalami kesulitan untuk menembus lini pertahanan Afganistan.

Tidak hanya itu, permainan lepas yang diperlihatkan Afganistan kerap membahayakan lini belakang Timnas Indonesia U-17.

BACA JUGA:  Lawan Afganistan, Nova Arianto Tidak Ubah Formasi Timnas Indonesia U-17

Meski demikian, Timnas Indonesia U-17 pada akhirnya mampu mencetak dua gol lewat aksi Alfredo Hengga (90+4') dan Zagaby Gholy (90+6') untuk mengunci kemenangan atas Afganistan dengan skor 2-0.

Kemenangan atas Afganistan membuat Nova merasa lega karena anak asuhnya tidak terlena dengan euforia keberhasilan mereka lolos ke putaran final Piala Dunia U-17 2025.

BACA JUGA:  Lawan Afganistan, Timnas Indonesia U-17 Diminta Jangan Hilang Fokus

"Saya bersyukur para pemain bisa bermain fokus hingga menit akhir dan mencetak gol," ujar Nova.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |