
GenPI.co - Arsenal memperpanjang rekor tak terkalahkan seusai mempermalukan Real Madrid di Santiago Bernabeu.
Real Madrid menjamu Arsenal pada leg kedua babak perempat final Liga Champions 2024/25, Kamis (17/4) dini hari WIB.
Bertanding di Santiago Bernabeu, Real Madrid memiliki ambisi untuk mengejar ketertinggal 0-3 setelah dibantai Arsenal di Emirates Stadium pada leg pertama, Rabu (9/4).
BACA JUGA: Lawan Real Madrid, Arsenal Dapat Peringatan dari Marcelo
Bukannya memperkecil ketertinggalan, Real Madrid malah kebobolan pada menit ke-65 lewat aksi Bukayo Saka.
Kubu tuan rumah sempat menyamakan kedudukan menjadi 1-1 pada menit ke-67 lewat gol Vinicius Jr.
BACA JUGA: Jika Arsenal Kalah, Liverpool Juara Liga Primer Inggris Lebih Cepat
Namun, Arsenal kembali mencetak gol. Kali ini Gabriel Martinelli yang mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-90+3 lewat skema serangan balik.
Skor 2-1 itu bertahan hingga laga selesai. Arsenal lolos ke babak semifinal Liga Champions 2024/25 dengan agregat 5-1 atas Real Madrid.
BACA JUGA: Arsenal Ditahan Brentford di Emirates Stadium, Martinelli: Fokus ke Real Madrid
Kemenangan Arsenal juga memperpanjang rekor klub berjuluk The Gunners tersebut atas Real Madrid.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News