
GenPI.co - Artis senior Ratna Sarumpaet membantah dirinya melakukan penggelapan harta warisan seperti yang dituduhkan cucunya, Husin Kamil.
Ratna Sarumpaet mengaku tidak mempunyai keinginan sama sekali untuk menguasai warisan.
Ratna Sarumpaet mengatakan dirinya tetap mengawasi harta warisan yang ditinggalkan suaminya, Mohammad Iqbal Alhady.
BACA JUGA: Ratna Sarumpaet Dilaporkan Cucu karena Harta Warisan
"Selama abahmu masih hidup, harta itu bukan urusan kalian. Itu masih urusan saya sebagai pengawas," ujar Ratna sebagaimana dikutip dari kanal Reyben Unlocked di YouTube, Minggu (22/12).
Ibu artis cantik Atiqah Hasiholan itu pun menyayangkan langkah Husin Kamil yang melaporkan dirinya ke polisi.
BACA JUGA: Sebut Ratna Sarumpaet, Eko Kuntadhi: Untung Masyarakat Kita Kepo
Menurut Ratna Sarumpaet, tindakan itu merupakan bentuk ketidakpercayaan dan keserakahan yang ditunjukkan cucunya.
“Melapor ke polisi itu jahat dan tamak menurut saya," ungkap Ratna Sarumpaet.
BACA JUGA: Pendiri KedaiKopi Sorot Anak Akidi Tio, Ratna Sarumpaet Disebut
Ratna Sarumpaet mengisyaratkan dirinya bersikap terbuka terhadap Husin Kamil.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News