GenPI.co - Kamu mungkin merasa kesepian meskipun sudah menikah dan mendambakan percakapan yang jarang terjadi jika bersama pasangan.
Dilansir Marriage, kesepian hal yang wajar saja. Banyak orang mengalami kesepian dalam pernikahan meskipun sangat mencintai pasangannya.
Rutinitas hidup, jadwal padat, atau hobi berbeda dapat menciptakan kesenjangan emosional, yang membuat kamu mendambakan seseorang untuk diajak berdiskusi selain dengan pasangan.
BACA JUGA: Cara Menghargai dan Menunjukkan Cinta kepada Pasangan
Mencari seseorang untuk diajak bicara tidak berarti ada masalah dengan pernikahan, ini adalah respons alami terhadap kebutuhan manusia akan interaksi sosial dan dukungan yang bervariasi.
Memang wajar untuk merasa kesepian, bahkan saat sudah menikah.
BACA JUGA: 3 Cara Menghadapi Pasangan yang Suka Marah-marah
Pernikahan tidak serta-merta menghilangkan rasa kesepian, karena ini adalah emosi kompleks yang terkait dengan perasaan tidak dipahami, terlepas dari status hubungan.
Perlu diingat untuk tetap memelihara kebutuhan emosional dan mencari hubungan yang baik bersama pasangan.
BACA JUGA: Cara Tulus Meminta Maaf kepada Pasangan
Komunikasi terbuka dengan pasangan tentang perasaan kesepian ini sangat penting, seperti juga memprioritaskan kegiatan bersama dan waktu berkualitas untuk memperkuat pernikahan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News