
GenPI.co - Sebanyak 11 korban kapal terbalik di Selat Sipora, Kabupaten Kepulauan Mentawai, Sumatra Barat (Sumbar), berhasil ditemukan dalam keadaan selamat.
Plt Kepala BPBD Kabupaten Kepulauan Mentawai Lahmuddin Siregar mengatakan tim gabungan berhasil menemukan semua korban kapal tenggelam di Selat Sipora.
"Alhamdulillah semua korban yang berjumlah 11 orang sudah berhasil ditemukan dalam kondisi selamat," kata dia, Selasa (15/7).
BACA JUGA: Bikin Malu! Ikut Bimtek di Padang, 3 Anggota DPRD Kepulauan Mentawai Malah Pesta Sabu-Sabu
Lahmuddin menjelaskan para korban ini berenang menggunakan pelampung dan alat seadanya seusai kapal yang mereka tunggangi tenggelam.
Dia mengungkapkan para korban ditemukan di sejumlah dusun, seperti di Dusun Guluk-Guluk, Dusun Mapinang, dan Dusun Pasapuat.
BACA JUGA: Kapal Terbalik di Mentawai, 10 Penumpang Masih Hilang 8 Selamat
"Korban terakhir ditemukan tim SAR gabungan di Dusun Mangaungau," papar Lahmuddin.
Namun demikian, Lahmuddin mengakui kondisi para korban ini tidak sehat sehingga membutuhkan perawatan intensif.
BACA JUGA: KMP Wira Samaeri Siap Ringankan Kebutuhan Lalu Lintas Padang-Mentawai
Menurut dia, para korban akan dibawa ke ibu kota kabupaten di Tuapeijat.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News