Alexander Isak Merapat, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer Liga Inggris

12 hours ago 8
Alexander Isak Merapat, Liverpool Siap Pecahkan Rekor Transfer Liga Inggris - GenPI.co
Liverpool siap memecahkan rekor transfer Liga Inggris saat melakukan pendekatan untuk merekrut Alexander Isak dari Newcastle United. (Foto: X/@NUFC)

GenPI.co - Liverpool siap memecahkan rekor transfer Liga Inggris saat melakukan pendekatan untuk merekrut Alexander Isak dari Newcastle United.

Meski belum mengajukan penawaran resmi, klub berjuluk The Reds itu disebut siap melakukan negosiasi demi mengamankan jasa striker Timnas Swedia itu.

Dilansir dari The Athletic, Selasa (15/7), Liverpool telah memberi tahu Newcastle United bahwa mereka bersedia membayar Poundsterling 120 juta (sekitar Rp 2,6 triliun) untuk merekrut Alexander Isak.

BACA JUGA:  Diogo Jota Tewas Kecelakaan, Liverpool Tetap Bayar Sisa Gaji Hingga 2027

Jika Newcastle United menerimanya, angka tersebut akan memecahkan rekor transfer Liga Inggris saat ini yang masih dipegang Liverpool.

Sebelumnya, Liverpool memecahkan rekor transfer Liga Inggris saat mendatangkan Florian Wirtz dari Bayer Leverkusen seharga Poundsterling 116 juta (sekitar Rp 2,5 triliun) pada bursa transfer musim panas 2025.

BACA JUGA:  Diogo Jota Tewas Kecelakaan Mobil, Mohamed Salah Takut ke Liverpool

Namun, Newcastle United dikabarkan enggan melepas Isak yang masih memiliki sisa kontrak tiga tahun hingga 30 Juni 2028.

Klub berjuluk The Magpies itu justru ingin memperkuat lini depan mereka dengan mendatangkan Hugo Ekitike, yang juga masuk radar Liverpool.

BACA JUGA:  Liverpool Resmi Abadikan Nomor Punggung 20 untuk Diogo Jota

Isak diboyong Newcastle United dari Real Sociedad pada 2022 dengan harga sekitar Poundsterling 60 juta (sekitar Rp 1,3 triliun).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |