6 Korban KMP Tunu Pratama Jaya Meninggal, Tim SAR Fokus Cari 30 Penumpang Hilang

8 hours ago 8
6 Korban KMP Tunu Pratama Jaya Meninggal, Tim SAR Fokus Cari 30 Penumpang Hilang - GenPI.co
Jenazah korban kecelakaan laut KMP Tunu Pratama Jaya yang meninggal di Pelabuhan Ketapang Banyuwangi, Kamis (3/7/2025) malam. (Foto: ANTARA/Budi Candra Setya)

GenPI.co - Sebanyak 6 korban penumpang KMP Tunu Pratama Jaya meninggal dunia setelah insiden kapal tenggelam di Selat Bali pada Rabu (2/7) malam.

Kepala Basarnas Mohammad Syafii mengatakan keenam jenazah sudah diantar ke Pelabuhan ASDP Ketapang, Banyuwangi, Jawa Timur, Kamis (3/7) malam.

Jenazah diterima Menteri Perhubungan (Menhub) Dudy Purwagandhi, Deputi Operasi dan Siaga Basarnas Ribut Eko S, Kapolda Jawa Timur, dan jajaran tim SAR gabungan.

BACA JUGA:  KMP Tunu Tenggelam di Selat Bali, 31 Selamat dan 4 Tewas, Evakuasi Terkendala Ombak

Setelah itu jenazah para korban diserahkan kepada keluarga dan dibawa ke RSUD Blambangan Banyuwangi.

Keenam korban meninggal yang telah teridentifikasi adalah Anang Suryono, Eko Sastriyo, Elok Rumantini, Cahyani, Fitri April Lestari, dan Afnan Aqiel Mustafa.

BACA JUGA:  KMP Tunu Pratama Jaya Tenggelam di Selat Bali, Pencarian Korban Terkendala Cuaca

Di sisi lain, pihaknya memfokuskan operasi pencarian sesuai arus dan cuaca, yakni bergeser ke arah selatan sekitar 12 Nautical Mile (NM) dari lokasi kejadian.

Dia membeberkan lokasi kapal tenggelam saat ini diperkirakan berada di kedalaman 50–55 meter.

BACA JUGA:  3 Korban Kapal Tim Sepak Bola Tenggelam di Batam Ditemukan Tewas, Operasi Ditutup

Dia mengungkapkan upaya pencarian dilakukan dengan mengerahkan tim pencarian udara dan laut, termasuk helikopter HR-3606, Pesud P-8304, helikopter Polri, thermal drone, serta sejumlah kapal.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |