GenPI.co - Dokter bedah ortopedi, pendidik kesehatan, dan salah satu pendiri NutriByte Wellness di Mumbai Dr Manan Vora membagikan tips meredakan stres dan menenangkan tubuh.
Stres diketahui bisa menyebabkan jantung berdebar, napas semakin cepat, sekaligus pikiran terasa sudah penuh.
Manan mengatakan ada cara yang sederhana yang bisa dilakukan dalam hitungan menit tanpa obat dan meditasi untuk meredakan stres.
BACA JUGA: Tips Mengecilkan Pori-Pori Wajah, Kulit Tampak Halus dan Bersih
Dia mengungkapkan supaya tubuh bisa tenang, stres mereda, dan pencernaan lancar, bisa dengan bersenandung.
“Satu hal sederhana yang bisa menenangkan pikiran, melancarkan pencernaan dan merasa damai adalah bersenandung,” katanya dikutip dari Antara, Minggu (2/11).
BACA JUGA: Tips Memasak dengan Minyak Kelapa, Makanan Tetap Gurih dan Bergizi
Manan menjelaskan saat bersenandung maka saraf vagus yang berperan menghubungkan otak dengan tubuh akan teraktivasi.
Ketika bersenandung, saraf tersebut memberitahu jantung, paru-paru, dan perut bahwa semuanya baik-baik saja.
BACA JUGA: Tips Ampuh agar Pertengkaran Tidak Merusak Hubungan, Cinta Tetap Menyala
Dampaknya yakni akan membuat detak jantung tidak tegang atau melambat, kemudian menstabilkan pernapasan dan melancarkan sistem pencernaan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


















































