Studi 23 Tahun Ungkap Manfaat Deteksi Dini Kanker Prostat, Efektif Kurangi Kematian

2 hours ago 6
Studi 23 Tahun Ungkap Manfaat Deteksi Dini Kanker Prostat, Efektif Kurangi Kematian - GenPI.co
Ilustrasi. Penelitian menunjukkan bahwa skrining kanker prostat bisa menurunkan angka kematian hingga 13%. Foto: envato elements/By YuriArcursPeopleimages

GenPI.co - Penelitian menunjukkan bahwa skrining kanker prostat bisa menurunkan angka kematian hingga 13%.

Dilansir PA Media, Selasa (11/11), temuan ini membuka kembali perdebatan tentang perlu tidaknya Inggris menerapkan program skrining nasional untuk kanker prostat.

Penelitian berskala besar yang dipublikasikan di New England Journal of Medicine ini melibatkan 162.000 pria dari delapan negara Eropa selama 23 tahun.

BACA JUGA:  5 Manfaat Konsumsi Stevia, Manis Tanpa Takut Gula Naik

Dari jumlah tersebut, 72.000 pria diundang untuk menjalani pemeriksaan kanker prostat.

Hasilnya menunjukkan bahwa satu kematian akibat kanker prostat bisa dicegah untuk setiap 456 pria yang diundang menjalani skrining.

BACA JUGA:  5 Bumbu Punya Segudang Manfaat, Bukan Cuma Penambah Rasa

Satu kematian juga bisa dihindari untuk setiap 12 pria yang didiagnosis dengan kanker prostat.

Selain menurunkan risiko kematian, studi ini juga menemukan bahwa skrining memiliki keseimbangan manfaat dan risiko yang lebih baik daripada perkiraan sebelumnya.

BACA JUGA:  Istri Pegawai Pajak di Manokwari Jadi Korban Perampokan dan Penculikan

Namun, para ahli tetap mengingatkan bahwa bahaya skrining tidak bisa diabaikan, termasuk risiko diagnosis dan pengobatan berlebihan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |