PSU Pilkada Bengkulu Selatan, Gubernur Helmi Hasan: Pemkab Harus Netral

2 days ago 12
 Pemkab Harus Netral - GenPI.co
Gubernur Bengkulu Helmi Hasan meminta Pemkab Bengkulu Selatan untuk netral dan menjaga integritas selama PSU Pilkada 2024. (Foto: ANTARA/HO-Humas Pemprov Bengkulu)

GenPI.co - Gubernur Bengkulu Helmi Hasan meminta Pemkab Bengkulu Selatan untuk netral dan menjaga integritas selama pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada 2024.

“Pemkab tidak boleh intervensi dan harus netral,. Tidak boleh memihak salah satu calon,” katanya dikutip dari Antara, Rabu (16/4).

Helmi menyampaikan pelaksanaan PSU Pilkada Bengkulu Selatan akan segera digelar. Sebanyak tiga pasangan calon nantinya berkontestasi.

BACA JUGA:  Direksi Bank Bengkulu Mundur di Tengah Kasus Korupsi

“Berdasar putusan Mahkamah Konstitusi, Pilkada Bengkulu Selatan diulang tanpa mengikutsertakan petahana,” ujarnya.

Politikus PAN itu menegaskan Pemkab Bengkulu Selatan supaya tidak memengaruhi aparatur sipil negara untuk memilih salah satu pasangan calon dalam PSU itu.

BACA JUGA:  KPK: Eks Gubernur Bengkulu Diduga Palak Kepala Sekolah untuk Maju Pilkada 2024

“Saya minta pemkab tidak memihak, supaya kepala daerah terpilih itu sesuai keinginan rakyat,” tuturnya.

Dia pun mengajak supaya warga Bengkulu Selatan menyalurkan hak pilihnya di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada PSU nanti.

BACA JUGA:  Aset Senilai Rp 4,3 Miliar Milik eks Gubernur Bengkulu Disita KPK

MK sebelumnya mendiskualifikasi pemenang Pilkada Bengkulu Selatan 2024 yakni Gusnan Mulyadi yang merupakan bupati petahana.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |