Heboh Suara Wanita Mendesah Terdengar di GBK, Manajemen Akui Kelalaian Petugas

3 hours ago 3
Heboh Suara Wanita Mendesah Terdengar di GBK, Manajemen Akui Kelalaian Petugas - GenPI.co
Stadion GBK Jakarta. (Foto: instagram.com/love_gbk)

GenPI.co - Publik dihebohkan dengan adanya suara wanita mendesah yang terdengar lewat pengeras suara di kawasan Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta.

Insiden ini terjadi di kawasan Stadion GBK pada Minggu (13/7).

Manajemen PPKGBK meminta maaf atas insiden pengeras suara berupa suara wanita mendesah.

BACA JUGA:  God Bless Siap Guncang GBK di Laga Timnas vs China, Nyanyikan Lagu Rumah Kita

PPKGBK menjelaskan suara yang terdengar adalah kelalaian dari petugas yang memutar salah satu playlist bebas hak cipta.

"Hasil evaluasi internal menyimpulkan bahwa kejadian ini berasal dari kelalaian petugas yang memutar salah satu playlist bebas hak cipta (no copyright) tanpa melakukan pengecekan menyeluruh," tulis PPKGB, dikutip Senin (14/7).

BACA JUGA:  Jurnalis China Khawatir dengan Kondisi Ekstrem SUGBK dan Cuaca di Indonesia

PPKGBK melakukan evaluasi internal terkait insiden memalukan ini.

Dalam kasus ini, PPKGBK memberikan teguran keras terhadap petugas yang bertanggung jawab.

BACA JUGA:  3.000 Tiket Suporter Bahrain Tak Laku, SUGBK Penuh Fans Indonesia

Selain itu, manajemen akan mengecek kembali seluruh playlist audio.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Read Entire Article
Kuliner | Cerita | | |